LEMBAH BAKARA

LEMBAH BAKARA

Lembah Bakara ini merupakan lokasi kelahiran Raja Sisingamangaraja I – Raja Sisingamangaraja XII. Panorama alam yang sangat indah dengan latar Danau Toba dan Perkampungan Bakara.

Profil Objek Wisata

Lembah Bakara ini merupakan lokasi kelahiran Raja Sisingamangaraja I – Raja Sisingamangaraja XII.  Panorama alam yang sangat indah dengan latar Danau Toba dan Perkampungan Bakara. Menurut para ahli geologi, Lembaha Bakara ini adalah miniatur geopark Kaldera Toba. Hal itu dilatarbelakangi ditemukannya unsur-unsur geopark di wilayah Lembah Bakara ini.

  1. Potensi Geodiversity : terdapat bebatuan hasil letusan Supervolcano Toba sekitar 74.000 tahun yang lalu, seperti bebatuan di sebagian lereng bukit Lembah Bakara. Terdapat juga bebatuan Metasedimen yang merupakan bebatuan dasar yang terjadi akibat letusan Supervolcano Toba sekitar 200.000 tahun yang lalu di sekitaran perbukitan Desa Siunong-Unong Julu.
  2. Potensi Biodiversity : terdapat pertanaman organik seperti bawang merah, padi, mangga dan sebagainya. Terdapat juga potensi fauna seperti jenis-jenis ikan: ihan Batak, pora-pora, Mujahir, Ikan mas, dll.
  3. Potensi Culturediversity : Terdapat berbagai situs sejarah dan budaya Raja Sisingamangaraja, kearifan Lokal, seperti marsirimpa Sihali Aek.

Hal tersebut menjadikan kawasan lembah Bakara dijuluki Miniatur Geopark Kaldera Toba.